Para Artis KPop yang Merupakan Visual dalam Grup
Dalam sebuah boyband/girlband dalam K-Pop bahkan sebelum kalian mengenal satu persatu para membernya, kemungkinan besar kalian akan merasa ada salah satu member yang begitu ditonjolkan juga seolah menjadi 'perwakilan' dari grup yang kalian tau itu. Contohnya nih, ketika kalian liat Siwon pasti akan bilang 'Ohh, ini sih membernya Suju' ataupun waktu ngeliat wajahnya Bora maupun Hyorin juga langsung tau kalo itu dari Sistar.
Setiap member dalam grup memiliki posisi masing-masing: leader, maknae, lead dancer, lead vocal, mainvocal, visual dll.
Nah, visual itu apa? visual adalah orang yang paling terlihat utama dan menonjol dalam suatu grup Kpop, yang biasanya dipilih melalui wajah terbaik dalam grup. Sebelum aku lanjut ngetik posting, ada beberapa point tentang Visual yang barusan kubaca di Lee's Yeoppo Sesang :
1. Biasanya dipilih melalui tampilan fisik, alias wajah yang good looking
2. Paling banyak ngambil gambar dalam video klip
3. Saat koreo maupun foto grup, biasanya ditengah
4. Paling dikenal masyarakat
5. Jago dalam hal akting dan kadang juga MC
6. Kadang menyanyikan part pertama lagu
7. Mantan ULZZANG
8. Paling suka Selca (self camera)
Kalau begitu? Mudah dong, tugas nya Visual dalam grup... Kan cuma menang cakep aja?
Salah banget, justru karena mereka visual mereka harus lebih bertanggung jawab. Seorang visual itu melambangkan bagaimana grup nya. Kalau visual nya berlaku buruk, akan berdampak pada grupnya. Selain itu karena dalam koreo visual sering di tengah, jadi dia harus bisa tampil sempurna... karena kalau salah sedikit akan ketauan banget.
Oh iya, dan banyak yang menyamakan Visual dengan Face of the grup. Beberapa mengatakan berbeda, karena definisi face of the grup itu adalah member yang suka tampil di Variety Show sebagai dirinya sendiri untuk menjadi anggota varshow tersebut namun berperan besar juga untuk mempromosikan grup. Contohnya: dalam 4Minute yang paling terkenal itu Hyunah tapi yang sering muncul di Varshow adalah Jihyun
Yosh, langsung saja berikut para visual grup... dimulai dari boyband dulu:
1. Siwon - Super Junior
Siwon memerankan banyak drama (Oh my lady, Poseidon, Skip beat dll.) Yang ku denger dia masuk SMent. bukan karena proses audisi melainkan ditemukan oleh staff SM saat Siwon di sekolahnya. Selain jago akting dan wajah yang good looking dia juga memiliki keahlian lain... sebut saja salah satunya, sabuk hitam taekwondo...! Suju juga memiliki dua visual lagi yaitu Heechul dan Kibum.
2. Nickhun - 2PM
Beberapa bulan lalu, Nickhun sempat memiliki skandal tentang kecelakaan berkendara yang dialaminya, membuat dia sempat rehat dari 2PM. Nickhun memiliki julukan Thai Prince, oh iya dan tentunya dia memiliki lengkungan senyum yang tak kan dilupakan Hottest...!
3. Minho - SHINee
Rapper Shinee ini beberapa waktu lalu baru menyelesaikan drama To the beautiful you nya bersama Sulli f(x). Minho memiliki rahang wajah yang tegas, alis mata dan rambut tebal serta bentuk gigi yang menarik. Aku ingat saat di suatu Variety Show sang MC sangat memuji Minho. Jangan lupakan bagaimana orang-orang memuji wajah manisnya!
4. Youngmin - Boyfriend
Youngmin jadi visual nya boyfriend? Kenapa enggak? Dia dan Kwangmin sudah mulai berkarir dari kecil dalam bidang akting. Sang leader (Donghyun) pun bilang "Youngmin itu bunga nya Boyfriend". Youngmin memiliki senyum manis, dia seolah mencoba membunuh kita dengan wink di matanya saat MV debutn- Boyfriend.
5. Kikwang - Beast
Kikwang seringkali muncul dalam TV, salah satunya variety show 'Oh my school' yang juga diikuti Yoseob. Dia juga muncul sebagai peran utama dalam MV Beautiful dan I like you the best. Daan, yeaah dia pun menjadi model video klip APink - I don't know. Wajahnya begitu berkarisma, apalagi matanya yang terlihat ramah dan seolah tersenyum ketika dia tertawa.
6. Minhyuk - BTOB
Sifat terbukanya, bentuk gigi yang seperti kelinci, dan double eyelied yang sempurna. Gak heran kalo Minhyuk suka jadi perwakilan BTOB dalam Variety Show dia juga mendapat kesempatan menjadi model MV Irresistible Lips. Ya! kita tunggu aja bagaimana kelanjutan salah satu boyband rockie ini...!
7. Jaejoong - DBSK/JYJ
Sebelum debut pun SMent. telah mencap dia sebagai wajah terbaik dari seluruh trainner. Bermain dengan begitu berkarisma nya dalam bermacam drama salah satu nya, Protect the boss. Senyum Jaejoong sangat memikat, dia juga memiliki tatapan yang tajam...!
Visual lainnya:
8. Hongki - FT Island
9. L - Infinite
10. Dongho - UKiss
11. MBLAQ - Lee Joon & Thunder
12. ZE:A - Kwanghee
13. Teen Top - Chunji & L.Joe
14. Gongchan - B1A4
dll.
Girlband:
1. Yoona - SNSD
Mata besarnya yang memikat! dari semua member cantik SNSD, Yoona lah yang merupakan visualnya. Dia memiliki banyak penggemar juga banyak drama, salah satu nya Love Rain yang diperankannya dengan epic bersama Jang Geunsuk
2. Suzy - Miss A
Menurut ku Suzy bahkan sudah terlihat cantik sebelum debut, perubahan mencolok hanya terlihat di berat badannya yang menurun karena diet. Visual sekaligus Maknae ini memulai aktingnya memerankan pemeran utama dalam Dream High, atau karisma nya yang terlihat lebih dewasa di Big.
3. Minah - Girls Day
Dia terlihat seperti gadis yang cerewet, aku suka caranya bertindak konyol, genit, dan lucu dalam Variety Show. Minah menjadi model utama dalam MV Twinkle Twinkle dan Oh my god. Satu point lagi, selain visual Minah pun merupakan vokalis utamanya Girls Day!
4. Hyuna - 4Minute
Hyuna terlihat seksi dan elegan dalam polesan lipstick merah, dan juga terlihat polos dan lucu dalam make up tipisnya. Dia telah memulai karir solo dalam Bubble Pop! dan yang terbarunya Ice Cream. Hyuna menjadi model MV Gangnam Style nya PSY. Suara bicaranya yang melengking memiliki daya tarik yang memikat para 4nia tersendiri.
5. Bora - SISTAR
Selain menjadi Visual dan Rapper nya Sistar, Bora juga merupakan salah satu artis korea yang memiliki S-Line terbaik. Bora punya stamina yang kuat, dia selalu menjadi andalannya Sistar saat ada Idol Champion. Subgrub Sistar 19 yang dia lakukan bersama Hyorin pun mendapat banyak pujian.
6. Sandara - 2NE1
Dara memiliki kulit bayi dan wajah ceria, gak heran kalau dia banyak disebut sebagai Maknae palsu nya 2NE1. Dia pun merupakan artis begolongan darah AB dengan kelakuan yang supeeer aneh! salah satu baju favorit nya adalah kostum hotdog yang begitu suka dia pakai.
7. Naeun - APink
Naeun muncul dalam 3 video klip BEAST!! yaitu: Breath, Beautiful, juga I like you the best, dan diapun sempat menjadi model video klip nya Huh Gak. Ah, sudahlah menurut ku Naeun akan jadi aktris suatu hari nanti.
Visual lainnya:
8. UEE - After School
9. Sohee - Wonder Girls
10. Sulli - F(x)
11. Hara - Kara
12. Sunhwa - SECRET
13. Jiyeon - T-Ara
14. Ann J - C-Real
Apakah bias kalian merupakan Visual??
0 komentar:
Posting Komentar